Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Dokter Ulfah Distribusikan Bahan Pokok Murah di Tanete Rilau dan Barru

    Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat, Dokter Ulfah Distribusikan Bahan Pokok Murah di Tanete Rilau dan Barru

    BARRU - Setelah pendistribusian dikecamatan Tanete Riaja dan Pujananting, Pelaksana tugas (Plt) Ketua TP PKK kabupaten Barru drg. Hj. Ulfah Nurul Huda Suardi, MARS, kembali mendistribusikan bahan pokok murah dikecamatan Tanete Rilau dan kecamatan Barru, Rabu (21/8/2024).

    Dokter Ulfah menyampaikan, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Pemerintah Daerah dalam meringankan beban ekonomi masyarakat untuk mendapatkan kebutuhan akan bahan pokok rumah tangga serta upaya dalam penanganan inflasi di kabupaten Barru.

    "Anggaran kegiatan ini berasal dari dana fiskal Pemerintah Pusat yang diberikan  kepada Pemerintah Daerah yang peruntukkannya untuk Penurunan Stunting, Penanaman Modal, Kemiskinan Ekstrem dan Pengendalian Inflasi", ungkap Dokter dihadapan ratusan masyarakat penerima manfaat.

    Menurut calon Bupati Barru ini, Pemkab Barru melalui Diskumdag menyalurkan alokasi dana fiskal dalam bentuk pendistribusian bahan pokok murah bersubsidi dimana harga pasar untuk paket bahan pokok ini sebesar Rp. 170 ribuan dan pada kegiatan ini dapat diperoleh masyarakat dengan harga Rp. 50 ribu.

    "Alhamdulillah, Pemerintah menyiapkan 92 paket untuk setiap desa/kelurahan dengan subsidi Rp. 120 ribuan untuk setiap paket dimana masyarakat yang telah memenuhi bisa memperolehnya dengan harga Rp. 50 ribu dengan kualitas premium", terang Dokter Ulfah yang juga mantan Dirut RSUD Lapatarai Barru.

    Dokter Ulfah berharap agar kegiatan ini tepat sasaran dan terus berkelanjutan ditahun-tahun berikutnya, semoga niat baik kita untuk selalu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat mendapatkan berkah dan ridho Allah SWT.

    Kegiatan pendistribusian bahan pokok murah dikecamatan Tanete Rilau disaksikan oleh Camat Tanete Rilau Akmaluddin, S.STP. M.Si, sementara dikecamatan Barru turut hadir Camat Barru Hj. Andi Hilmanida, S.STP. M.Si.

    barru sulsel
    Muh. Ahkam Jayadi

    Muh. Ahkam Jayadi

    Artikel Sebelumnya

    Distribusikan Bahan Pokok Murah di Kecamatan...

    Artikel Berikutnya

    Suardi Saleh: KKDB Sebagai Wadah Pemersatu...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Raih ISO 9001:2015, SSDM Polri Terus Tingkatkan Kualitas Rekrutmen Anggota
    DPR Setujui Herindra Jadi Kepala BIN, Perkuat Sinergi Intelijen dan Pertahanan