Keindahan Lapangan Kampus Hijau UINAM

    Keindahan Lapangan Kampus Hijau UINAM

    MAKASSAR - Lapangan Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UINAM), terletak ditengah-tengah kampus yang berhadapan langsung dengan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. 

    Lapangan tersebut menjadi pusat perhatian bagi siapa saja yang melewatinya, seperti yang tampak pada Senin (24/10/22). 

    Tidak hanya dijadikan sebagai tempat berolahraga, tetapi juga tempat nongkrong, swafoto serta untuk melaksanakan kegiatan kampus.

    Salah satu mahasiswi ilmu komunikasi A. Della Ayu Lestari kerap disapa Della mengungkapkan, dia menjadikan lapangan sebagai tempat tunggu jemputan, karena lapangan tersebut selain asri juga bersih. 

    "Selepas kuliah saya dan teman-teman biasanya menunggu jemputan di sini, sambil melihat orang-orang jogging dan beraktivitas, " ungkapnya sembari duduk di pinggir lapangan. 

    Seperti halnya yang dikatakan Della, Sakinah yang juga mahasiswi ilmu komunikasi mengatakan, lapangan tersebut sangat sejuk serta dapat diakses oleh publik luar untuk berolahraga. 

    "Ini sangat menarik perhatian orang-orang dari luar yang ingin melihat sisi keindahan dari kampus kita", imbuhnya.

    Citizen Reporter : Rezki Salsabila Amelia 

    makassar sulsel
    Muh. Ahkam Jayadi

    Muh. Ahkam Jayadi

    Artikel Sebelumnya

    Gandeng Kemenkes RI, Hasnah Syam Sosialisasi...

    Artikel Berikutnya

    Uniknya Perpustakaan Kampus Peradaban UINAM

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani